Rabu, 18 Desember 2013

Day 9 : Kutipan favorit

Hai, ketemu aku lagi nih. Semoga nggak bosen yaa?? Kali ini aku mau share kutipan atau kata-kata favorit aku untuk memenuhi tantangan kesembilan. Tema ini sih udah pernah aku bahas di beberapa posting sebelumnya, tapi gapapa lah kalau harus nulis lagi. Nih, kutipan yang sekiranya aku suka.
 
credit

-       “Kayak orang yang seperti katamu nggak jelas maunya apa? Kayak orang yang nggak bisa move on dari mantan pacarnya karena diselingkuhin dan ditinggalin hanya demi sebuah karir?” – Randi, Kata Hati the movie

Kutipan ini aku ambil dari percakapan antara Randi dan Dera di sebuah café pada film Kata Hati. Film yang berlokasi syuting di Jogjakarta itu menghasilkan kata-kata yang ngena di hatiku, sampai hafal ucapan tersebut.
Ceritanya, Randi adalah cowok yang susah move on dari mantan pacarnya, Dera (ya iya lah, lha wong pacaran 5 tahun). Lalu ia bertemu dengan cewek manis yang terjebak friendzone, Fila. Lambat laun, hubungan mereka sepertinya cocok. Pada saat itulah, Dera kemudian hadir dan meminta cinta Randi kembali.
Eh, kok malah ngomongin film sih? *maaf khilaf :p*
Intinya suka deh sama kutipan di atas. Oh ya, film Kata Hati ini adopsi dari novelnya Bernard Batubara dengan judul Kata Hati.

-       “Di dunia ini tu nggak ada yang namanya cinta pada pandangan pertama. Adanya suka atau nafsu pada pandangan pertama yang disalahartikan menjadi cinta.” – Nata, film Refrain

Yak, setuju bangeeeet. Cinta itu menurutku butuh proses, butuh waktu. Nggak ada tuh yang namanya instan di dunia ini. Mie instant aja butuh direbus dulu biar matang, apalagi sebuah hubungan. Butuh pendekatan dan kecocokan agar lebih bisa merasakan yang namanya cinta. Ya nggak?

-       “We live in a world full of people who believing nothing is perfect, but keep practicing because they also believe practice makes perfect.” – Aan Mansyur

Artinya: Kita hidup di dunia yang penuh dengan orang-orang yang percaya ‘tidak ada sesuatu yang sempurna’, tapi teruslah berlatih karena mereka juga percaya berlatih dapat membuat sempurna.
Kutipan ini diambil dari akun twitternya @hurufkecil seorang penulis asal Makassar.

-       “Karena sesakit-sakitnya patah hati karena dikhianati atau diduakan, lebih sakit lagi kalau ditinggalkan tanpa ada satu pun alasan.”

Enggak tahu nih nyomot kata-kata dari mana. tiba-tiba aja udah nongol di update status facebook. Berhubung aku suka, ya udah deh sekalian posting disini. Dengerin nih buat yang suka ninggalin tanpa kata-kata, buat yang suka ngilang nggak jelas. Mau lari dari masalah? Ingat hukum karma lho… *upss*

-       “Aku ingin melupakanmu dengan sederhana. Sesederhana air mata yang mengalir. Sesederhana genggam tangan yang terlepas.” – Bernard Batubara

“Mengapa cinta membuatku mencintaimu, ketika pada saat yang sama kau mencintai orang yang bukan aku?” – Bernard Batubara, #cintadengantitik

Cinta? Kata Bara, cinta itu selalu laku untuk diperbincangkan. Benarkah?
Akan tetapi, cinta tak hanya melulu perasaan bahagia, tetapi terkadang tak jarang perpisahan pun akan tetap terjadi. Melepaskan, mengikhlaskan, ataupun cinta yang bertepuk sebelah tangan. Rasanya tak adil memang. Sudahlah, jika cinta mulai jadi beban, lepaskan jika harus dilepaskan. Ia hinggap pada hati siapa saja tanpa perlu diatur.

Bernard Batubara, atau lebih dikenal dengan benzbara. Seorang penulis asal Pontianak yang jatuh cinta dengan Jogja sebagai inspirasi menulis. Penulis favorit aku banget bangeeet. Jadi, maaf deh ya kalau posting ini kebanyakan tentang dia, hehee. Seseorang yang pengen banget aku temui dan serap ilmu kepenulisannya. Namun sayang banget aku telah melewatkan mentah-mentah 2 kali kesempatan saat Bara melakukan talk show di Semarang pada 20 Oktober 2013 dan 8 Desember 2013 lalu. Next, aku pengen ketemu Baraaaa :*


Kiranya udah dulu deh ya cuap-cuap aku kali ini. keburu ada yang nimpukin pake sandal, aku nya kabur dulu. Hahaa :p


Mau ngobrol? Boleh follow @nhenie
Salam kenal :*


Ps : Postingan ini diikutkan dalam EmotionalFlutter 30 Days Blogging Challenge

1 komentar:

Terima kasih dan selamat datang kembali :)