Kamis, 27 Maret 2014

[Review] : "Dua Hati di Kampus Biru"



Masa-masa kuliah adalah suatu masa ketika seseorang beranjak menjadi lebih dewasa dan mulai berjuang untuk mencapai mimpinya.

Sebuah kisah tentang persahabatan 2 anak manusia yang diturunkan dari orang tuanya. Keduanya hampir lahir bersamaan, dan masing-masing orang tuanya memberi nama Wulan dan Lintang. Mereka bersahabat sejak kecil, sekolah di tempat sama hingga menjelang kelulusan SMA.

Setiap sore hari, Wulan dan Lintang sering belajar bersama, kadang di rumah Lintang, atau di rumah Wulan. Keduanya sangat berobsesi untuk lulus SMA dan bisa masuk ke perguruan tinggi negeri pilihannya. Waktu itu, ada anak baru di perumahannya namanya Rosemary. Gadis cantik blasteran Indonesia-Belanda yang sangat menarik perhatian laki-laki, termasuk Lintang. Sejak saat itu, mereka bertiga mulai bersahabat akrab dan meraih impiannya untuk kuliah sama-sama di Universitas Gajah Mada.

Ketiganya berhasil diterima di UGM dengan fakultas yang berbeda-beda. Karena jauh dari tempat tinggai mereka di Ngawi, Wulan, Lintang, dan Rosemary memutuskan untuk mencari kos di sekitar UGM.
Segalanya berawal dari pendaftaran mahasiswa baru, pengenalan kampus untuk mahasiswa baru, kisah kasih mahasiswa di kos, hubungan cinta. Klasik~

**Kupikir ini novel fiksi yang keren, jika dilihat dari cover­-nya. Eh nggak taunya biasa aja, bikin ngantuk banget malah. Yakin. Terlalu bertele-tele pembahasannya, dengan ending yang mudah tertebak. Buat yang belum baca, menurutku, buku ini bukan genre romance  tetapi hanya tentang sebuah persahabatan yang dibumbui sedikit aroma cinta (tapi agak dipaksakan).

I’m so sorry for 2 / 5 stars :’)


Keterangan buku:
Judul                     : Dua hati di kampus biru
Penulis                   : Puji Lestari
Editor                    : Ratna Susanti
Desain sampul        : Agus Sudiyanto
Penata letak            : Tita Wulan
Penerbit                 : Salang Publisher
Cetakan                 : Pertama, Juni 2013
Halaman                : iv + 244 hlm ; 13 x 19 cm
ISBN                      : 602-8150-15-0

2 komentar:

  1. Buku ini penuh inspirasi :3

    BalasHapus
  2. Halo kak😁😁 apakah berniat untuk menjual novelnya kak?😁😁

    BalasHapus

Terima kasih dan selamat datang kembali :)